Breaking News
Ayo Gabung
Pentingnya Ukhuwah dalam Islam

Pentingnya Ukhuwah dalam Islam

Baca Dulu Yang ini

Mendengar kata  ukhuwah tentunya kita sudah tidak asing lagi , karena kata tersebut sering keluar masuk telinga kita, entah itu dari kita mendengarkan ceramah-ceramah yang ada di media Audio hingga Audio Visual, mendengarkan kawan,saudara, dan bahkan kita sendiri mengucapkan kata Ukhuwah.
Ukhuwah sendiri memiliki makna persaudaraan, dalam konteks islam sehingga muncul Ukhuwah Islamiyah atau memiliki makna persaudaraan antar sesama Umat Islam. Tak Hanya itu ada juga yang mengatakan dengan kalimat Ukhuwah Basyariyah yaitu Hubungan antar sesama umat manusia.
Perlu kita ketahui bersama bahwa Umat Islam itu adalah bersaudara, hal tersebut sesuai Firman Allah SWT yang  berbunyi :

 تُرْحَمُونَ لَعَلَّكُمْ اللَّهَ وَاتَّقُوا أَخَوَيْكُمْ بَيْنَ فَأَصْلِحُوا إِخْوَةٌ الْمُؤْمِنُونَ إِنَّمَا
Artinya :
“ Sesungguhnya orang-orang beriman itu bersaudara. Sebab itu damaikanlah (perbaikilah hubungan) antara kedua saudaramu itu dan takutlah terhadap Allah. Supaya kamu mendapat Rahmat” ( QS. Al-Hujurat : 10)

Sebagaimana yang tersirat dalam ayat diatas paling tidaknya mengandung 4 aspek yang sangat menarik yang dapat di jadikan pedoman kita dalam ber Ukhuwah, antara lain adalah :
1.    Adanya penegasan dari Allah SWT bahwa orang-orang beriman itu adalah bersaudara.
2.    Persaudaraan tersebut diungkapkan dengan kata “Ikhwah” yang menunjukkan sangat dekat sekali.
3.    Adanya penyataan bersaudara dan perintah untuk mendamaikan dua orang yang berselisih di dahulukan perintah bertaqwa.
4.    Dalam ayat diatas dilanjutkan denga petunjuk operasional untuk mewujudkan dan memelihara Ukhuwah.
Dengan demikian mari kita semua jadikan pacuan dari diri kita masing-masing untuk dapatnya mengutamakan Ukhuwah di banding dengan perseteruan dan perselisihan yang menjadikan pertikaian. Semoga dengan artikel diatas dapatnya menjadikan kita juga untuk menjaga keharmonisan dalam kekeluargaan dan persaudaraan. Semoga bermanfaat.






Silahkan Berkomentar dengan Bijak dan sopan, Boleh berkomentar sesuai dengan Bahasan namun di larang keras melakukan SPAM

Emoticon